https://merdekanews.link/wp-content/uploads/2020/02/Konselor-Sebaya-2-P-Wayan.jpg

Universitas Negeri Malang kini mengembangkan pembimbingan skripsi dan tugas akhir mahasiswa yang dilakukan secara online. Demikian dituturkan oleh I Wayan Dasna, M.Si.,M.Ed.,Ph.D, Ketua LP3  Universitas Negeri Malang dalam Pelatihan Pembimbingan Skripsi dan Tugas Akhir, kemarin.

“Saat ini telah menjadi kebijakan pihak pimpinan di Universitas Negeri Malang bahwa pelaksanaan pembimbingan skripsi dilaksanakan secara online. Sudah dikembangkan program pembimbingan skripsi secara online melalui SIAKAD (Sistem Informasi Akademik),” tegas I Wayan Dasna,Ph.D, dalam sambutannya lewat daring, pada Pelatihan Pembimbingan Skripsi dan Tugas Akhir tersebut.

Mengikuti himbauan pemerintah, maka Pelatihan Pembimbingan Skripsi dan Tugas Akhir ini dilakukan secara daring dengan model wibinar, bukan tatap muka langsung. Pelatihan diikuti oleh 82 orang dosen berasal dari 8 fakultas yang ada di Universitas Negeri Malang. Para dosen yang ikut pelatihan juga sangat bervariasi ada yang dosen yunior namun banyak juga dosen senior.

Menurut I Wayan Dasna,Ph.D sekitar 30 persen mahasiswa mengalami hambatan dalam merampungkan skripsi atau tugas akhir.

“Sekitar 30 persen mahasiswa terhambat dalam penyelesaian skripsi karena ada problem. Problem itu misalnya ganti judul, tidak sinkron antara pembimbing 1 serta pembimbing 2 dan sebagainya. Dengan adanya pembimbingan skripsi secara online maka beberapa hambatan itu akan lebih mudah teratasi,” tambah I Wayan Dasna, M.Si.,M.Ed.,Ph.D, Ketua LP3  Universitas Negeri Malang.  

Sementara itu menurut Dra. Ella Faridati Zen, M.Pd, Kepala Pusat P2BK3A LP3 UM, masih banyak mahasiswa yang belum bisa menyelesaikan studi tepat waktu. Salah satu kendalanya adalah proses penyelesaian skripsi atau tugas akhir.

Untuk membantu mahasiswa agar bisa menyelesaikan skripsi lebib cepat, salah satu di antaranya yakni proses pemberian pembimbingan skripsi. Karena itu perlu Pelatihan Pembimbingan Skripsi dan Tugas Akhir.

“Tujuan pelatihan, meningkatkan kompetensi dosen pembimbing dalam memberikan layanan bimbingan skripsi dan tugas akhir kepada mahasiswa. Dengan layanan prima yang diberikan oleh dosen pembimbing diharapkan  dapat mewujudkan kelulusan mhs secara tepat waktu,” tambah Ella Faridati Zen.

Pelatihan berlangsung dua hari, dengan lima orang pemateri. Masing masing Dr. Adi Atmoko M.Pd Wakil Dekan I FIP UM, Prof. Dr. Nur Hidayah, M.Pd Pengembang PPKI UM 2018, Dr. Ahmad Taufiq, M.Si. Tim Percepatan Publikasi LP2M UM, Dr. Diniy Hidayaturrahman, M.Pd Dosen Konselor P2BK3A serta Mahmudin Yunus, M.Cs. dari Pusat TIK UM. (Zen)