Pusat Kehidupan Beragama dan Karakter LP3 UM telah sukses menyelenggarakan Seminar Nasional Kerohanian Hindu dengan tema “Dengan Landasan Nilai-nilai Catur Brata Penyepian Kita Mantapkan Karakter Masyarakat Hindu untuk Menciptakan Kehidupan yang Harmonis di Tahun Politik”. Acara yang digelar di Gedung Sasana Budaya UM pada hari Sabtu, tanggal 11 Maret 2023 ini diikuti oleh peserta dari UM dan dari luar UM.

Acara yang diadakan setiap tahun ini dibuka oleh Ketua LPPP UM. Dalam sambutannya beliau berharap acara seperti ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Hindu dan memperkuat karakter bangsa dalam menyongsong tahun politik.

Dr. I Gede Suwindia, S.Ag., M.A (Ketua STAHN Mpu Kuturan) dan Dr. Dewa Agung Gede Agung, M.Hum (Dosen Universitas Negeri Malang) menjadi narasumber dalam acara ini. Mereka memberikan pemahaman yang mendalam tentang Catur Brata Penyepian, nilai-nilai kerohanian Hindu, serta cara menerapkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Acara yang sukses ini menjadi bukti bahwa UM tidak hanya mengutamakan pendidikan akademis, tetapi juga perhatian pada pengembangan nilai-nilai kerohanian yang penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.